Usia produktif adalah rentang usia ketika kita sudah mulai bekerja setelah lulus kuliah, idealnya setelah lulus kuliah usia 21 / 22 tahun kita sudah mulai bekerja di suatu perusahaan ataupun sebuah instansi pemerintahan. Disaat inilah kita sudah memulai awal karier kita, dari bekerja hingga memasuki usia matang untuk berkeluarga. Juga kita sudah menikmati kenaikan beberapa kali gaji awal kita.

Dimana dirasa kita mampu untuk membeli sebuah barang yang diingini, makanan yang ingin dimakan atau istilah kerennya “makanan makanan mahal” yang dulu kita tidak bisa menikmati sekarang dengan berpenghasilan yang cukup lumayan kita akan memenuhi keinginan daging kita. Dengan masa muda dan jiwa muda yang bergejolak tak sadar kita akan makan makanan yang berkolesterol, makan makanan manis yang nanti nya efek samping nya ketika sudah memasuki usia tua.

Perlu diingat kita tetap perlu menjaga kesehatan meskipun kita masih muda, seperti membatasi makan makanan manis karena ketika tubuh kita masih sehat maka makan makanan seperti “junk food” akan tidak mempengaruhi, rutin berolahraga paling tidak kita bisa lari pagi ketika sebelum akan memulai segala aktifitas. Tetapi segala macam hal yang kita lakukan untuk menjaga fisik kita tetap kuat sebagai manusia biasa kita tidak bisa lepas dari sakit. Seperti halnya saya baru dengar beberapa bulan lalu temannya teman saya yang rutin nge Gym usia sekitar 30an keatas di tempat dia berlatih fitness mengalami serangan jantung. Kembali lagi untuk umur, kesehatan rejeki semua ada yang ngatur, tetapi sebagai umat ciptaannya kita harus bisa menjaga tubuh kita dengan hidup sehat dan memproteksi diri.

Asuransi kesehatan tidak mendoakan orang untuk sakit, tetapi asuransi kesehatan diadakan untuk menjaga finansial kita untuk tetap sehat, karena biaya untuk sehat itu murah tetapi ketika kita sudah sakit dirumah sakit akan banyak sekali biaya di rumah sakit yang akan kita keluarkan. Itulah fungsi asuransi kesehatan untuk setiap pribadi kita.

Premi Asuransi Kesehatan Usia 30 Tahun

Untuk kamu pembaca website ini yang usia 30an, saya akan memberikan informasi premi yang harus kamu bayarkan per tahun untuk mengambil asuransi kesehtan. Jika kamu pria maka premi yang akan kamu bayarkan per tahun sebesar Rp. 6.434.700 /tahun jika kamu wanita maka premi yang akan kamu bayarkan sebesar Rp. 7.141.000 /tahun. Dan manfaat apa saja yang akan kamu dapatkan dengan mengambil premi asuransi kesehatan ini kamu bisa baca di artikel saya yang sebelumnya ini. Lalu bagaimana jika kamu pembaca website ini yang usia belum 30 atau sudah lewat dari 30 kamu bisa langsung kontak saya, saya akan memberikan informasi detailnya, kamu bisa sebutkan nama, dari kota mana dan jika kamu yang masih di daerah Malang dan sekitarnya jika perlu saya datangi saya akan siap membantu anda. Jika kamu diluar kota tetap bisa hubungi saya kita bisa diskusikan lebih lanjut.

Perlu diingat asuransi kesehatan diambil ketika kamu masih sehat, karena tim kesehatan asuransi mempunyai standard berbeda dalam ketegori sehat, jadi kapan waktu yang tepat untuk mengambil asuransi kesehatan? Yaitu sekarang ketika kamu masih sehat.

Segera hubungi saya untuk konsultasi tentang asuransi kesehatan dan premi asuransi kesehatan, saya akan memberikan informasi selengkap-lengkapnya tanpa ditutup-tutupi, kalau kamu masih sehat kenapa nunggu??

#JadiAndalan, #KenapaNunggu

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here